Media Bisnis Indonesia, Jakarta — PT Manulife Aset Manajemen Indonesia (MAMI), perusahaan manajer investasi, menandatangani perjanjian akuisisi atas PT Schroder Investment Management Indonesia (Schroders Indonesia).
Proses akuisisi tersebut sejauh ini masih menunggu persetujuan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) serta pemenuhan sejumlah persyaratan penutupan lainnya. Hingga akuisisi rampung, kedua perusahaan akan tetap beroperasi secara independen.
Head of Wealth and Asset Management Asia Manulife Fabio Fontainha menyebut akuisisi ini sebagai langkah strategis. Menurutnya, integrasi dengan Schroders Indonesia akan menghadirkan platform investasi yang lebih kuat di pasar domestik.
“Schroders Indonesia membawa budaya investasi yang kuat dan hubungan nasabah yang mendalam, yang akan melengkapi kekuatan bisnis kami saat ini,” kata Fabio dalam keterangan resmi, Rabu (24/9/2025).
MAMI yang berdiri sejak 1996 tercatat mengelola aset Rp101,7 triliun hingga Juni 2025 dengan lebih dari 2,5 juta nasabah. Portofolionya mencakup reksa dana, kontrak pengelolaan dana, hingga produk berbasis syariah.
Schroders Indonesia, yang berdiri sejak 1997, merupakan manajer investasi terbesar kelima di Indonesia dengan dana kelolaan Rp56 triliun per Juni 2025. Perusahaan ini mengantongi lebih dari 140 penghargaan lokal maupun internasional. CEO & Presiden Direktur Manulife Asset Manajemen Indonesia Afifa menyebut bahwa langkah akuisisi ini sebagai kelanjutan perjalanan panjang kedua perusahaan di industri investasi Indonesia.
“Menyatukan talenta dan keahlian akan meningkatkan kapabilitas kami dalam menghadirkan solusi investasi lebih baik,” katanya.
Sementara itu, Chair of Asia Schroders Chris Durack menambahkan bahwa kemitraan ini membuka peluang pertumbuhan baru. Dia menilai Schroders menemukan mitra yang memiliki filosofi berorientasi pada nasabah dan visi jangka panjang yang sejalan. Dengan kombinasi kapabilitas global Manulife dan rekam jejak Schroders, entitas gabungan ini diharapkan mampu bersaing di tengah dinamika pasar modal. Di sisi lain, kedua perusahaan tidak mengungkapkan nilai transaksi dalam kesepakatan ini.


Leave a Reply